BPBD Provinsi NTB Mendistribusikan Bantuan Logistik Untuk Korban Bencana di Kabupaten Dompu (Senin, 20 Desember 2021)

BPBD Provinsi NTB Mendistribusikan Bantuan Logistik Untuk Korban Bencana di Kabupaten Dompu (Senin, 20 Desember 2021)
BPBD Provinsi NTB Mendistribusikan Bantuan Logistik Untuk Korban Bencana di Kabupaten Dompu (Senin, 20 Desember 2021)

Bidang Kedaruratan dan Logistik Pusdalops-PB BPBD NTB

BPBD Provinsi NTB Mendistribusikan Bantuan Logistik Untuk Korban Bencana di Kabupaten Dompu

BPBD Provinsi NTB Menyerahkan Bantuan Logistik Untuk Korban Bencana di Kabupaten Dompu pada hari ini Senin tanggal 20 Desember 2021. Bantuan tersebut diterima langsung Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Dompu serta di damping oleh Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Dompu untuk selanjutnya diberikan kepada korban terdampak bencana alam di Kabupaten Dompu, masing-masing jenis barang dan jumlah barang yaitu:
- Tenda Makasar 50 unit
- Terpal 50 lembar
- Karung 250 lembar
- Mie instan 60 dus
- Air mineral 100 dus
- Kain sarung 50 lembar
- Sabun batang 20 dus
- Hansanitizer Spray 100ml 10 dus
- Sabun cuci tangan cair 500ml 10 dus
- Masker Medis 3 ply 5 dus
- Masker kain logo BNPB 2 dus

Pendistribusian logistic ini juga bertujuan untuk menjamin ketersediaan stoke logistic di BPBD Kabupaten/kota agar selalu siap dalam memberikan pelayanan dan penyaluran bantuan logistic terhadap masyarakat yang terdampak bencana di Kabupaten/Kota di seluruh wilayah Provinsi NTB.

Pada musim penghujan ini, masyarakat dihimbau untuk tetap waspada terhadap cuaca ekstrem (Fenomena La Nina) berupa angin kencang dan hujan lebat yang berpotensi menyebabkan terjadinya bencana Banjir, Banjir Bandang, Tanah Longsor dan Angin Puting Beliung.

#SiapUntukSelamat
#KitaJagaAlamJagaKita
#SalamTangguhSalam
#Kemanusiaan
#BudayaSadarBencana
#KenaliAncamannya
#KurangiRisikonya
#NTBTangguh
#NTBGemilang

Bidang Kedaruratan dan Logistik Pusdalops-PB BPBD NTB

Related Posts

Comments (0)

There are no comments yet

Leave a Comment