BIMA – Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), dilanda dua musibah sekaligus dalam satu hari, yakni banjir dan kebakaran pemukiman pada Kamis, 13 November 2025. Berdasarkan laporan yang dirilis Pusdalops PB BPBD Provinsi NTB, kedua bencana tersebut terjadi di dua kecamatan berbeda.

Banjir terjadi di Desa Simpasai, Kecamatan Monta, yang dipicu oleh hujan berintensitas sedang hingga lebat disertai angin kencang dan petir yang melanda wilayah Bima sejak pukul 14.40 WITA hingga 18.00 WITA. Hujan lebat tersebut menyebabkan ruas jalan provinsi yang menghubungkan Tente dan Karumbu tergenang air sepanjang 180 meter.

Sementara itu, pada hari yang sama sekitar pukul 11.30 WITA, bencana non-alam menimpa warga di Desa Dumu, Kecamatan Langgudu. Satu unit rumah panggung 12 tiang dilaporkan mengalami rusak berat akibat ludes terbakar. Dugaan sementara, kebakaran disebabkan oleh arus pendek listrik. Akibat kejadian ini, pemilik rumah terpaksa mengungsi ke kediaman keluarga, dengan estimasi kerugian materiel mencapai Rp 75.000.000.

BPBD Provinsi NTB telah berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Bima, TNI/Polri, serta aparat setempat untuk melakukan penanganan dan asesmen dampak. Berdasarkan laporan hingga pukul 22.00 WITA, kondisi banjir di jalan provinsi dilaporkan telah mulai surut dan api di lokasi kebakaran telah berhasil dipadamkan.

 

Pusdalops-PB BPBD NTB