Rapat Koordinasi Kesiapan Penyelenggara Event World Superbike Tahun 2022

Pada hari Selasa (25/10/2022) Kepala Pelaksana BPBD Provinsi NTB menghadiri Rapat koordinasi Kesiapan Penyelenggara Event World Superbike Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Polda NTB di Hotel Lombok Raya, Mataram. Rapat koordinasi yang dihadiri oleh Gubernur NTB, Sekda NTB, GM The Mandalika serta OPD terkait penyelenggara event world superbike ini dipimpin langsung oleh Kapolda NTB. Rapat ini dilakasanakan untuk memantapkan Event WSBK yang akan di selenggarkaan pada 11-13 November 2022 mendatang

The Mandalika atau ITDC sudah menyiapkan segala sesuatu yg di butuhkan saat penyelenggaraan event tersebut. Sehingga pihaknya berharap tetap ada koordinasi dan kerja sama yg baik sehingga event WSBK ini dapat berjalan dengan maksimal dan sukses. Selain itu Kepala Pelaksana BPBD Provinsi NTB dalam rapat tersebut menyampaikan bahwa BPBD Berkomitmen melakukan Mitigasi Bencana bersama dengan TNI/Polri dan lembaga terkait guna mengantisipasi serta mengurangi resiko bencana, penguatan personil agar lebih kuat, dan Membuat posko bencana serta rambu-rambu ketika terjadi bencana.

Pihak MGPA juga menyampaikan laporan terkait perbaikan lintasan sircuit, hari ini ditargetkan selesai sesuai rekomendasi dan standar dari Dorna selaku CEO Dorna Sports Carmelo Ezpeleta. Kemudian persiapan lainnya mengenai visa untuk pembalap dll sudah selesai di urus. Logistik sudah terkendali dan tidak ada kendala. Dari sisi medical tim RSUD sudah siap dan sudah simulasi. Terlebih kita sudah memiliki 3 kali pengalaman dalam event balapan. Mengenai kesiapan tribun sudah sangat cukup. Namun akan tetap di maksimalkan dari segi infrastruktur pendukung guna memaksimalkan kenyamanan penonton. Dalan rapat tersebut membahas banyak sektor seperti rekayasa lalu lintas, Area parking, Transportasi, dan masih banyak lainnya, tentu hal ini akan dibahas secara detail agar penonton WSBK nanti mendapatkan kenyaman selama event WSBK berlangsung.

#SiapUntukSelamat
#KitaJagaAlamJagaKita
#SalamTangguh
#SalamKemanusiaan
#BudayaSadarBencana
#KenaliAncamannya
#KurangiRisikonya
#NTBTangguh
#ntbgemilang

Pusdalops-PB BPBD NTB